Daerah penelitian Pulau Seram terletak
sepanjang utara busur Banda, Indonesia bagian timur. Pulau Seram berada pada
zona tektonik kompleks, karena Pulau Seram merupakan pertemuan tiga lempeng
tektonik, yaitu: Lempeng Australia, Lempeng Pasifik-Filipina, dan Lempeng
Eurasia (Gambar 1)
.
Gambar 1. Elemen-elemen Tektonik Indonesia Timur (Barber, dkk., 2003)
Pulau
Seram merupakan suatu kompleks mobile
belt di bagian barat Busur Banda dan merupakan wilayah pertemuan antara
kerak benua Australia, Kerak samudera Pasifik serta kerak benua Eurasia. Pulau
Seram dibatasi oleh 2 sistem sesar mendatar mengkiri, yaitu system sesar di
bagian utara Sorong dan sesar Tarera – Aiduna di bagian selatan . Konfigurasi
pulau Seram dibentuk mulai dari sesar-sesar naik bersudut lancip hingga sesar mendatar.
Seram memiliki tatanan tektonik yang kompleks, pada umumnya sesar naik dan sumbu
antiklin yang berarah barat laut – tenggara mengindikasikan bahwa deformasi
pada daerah ini dipengaruhi oleh kompresi yang berarah timur laut – barat daya.
Lipatan
dan sesar singkapan di Seram bersambung ke selatan Seram hingga 100 km lepas pantai
(Schiefelbein dan Haven,
1995) dimana terlihat seperti kelanjutan ekresi kompleks dari Banda Arc .
0 Comment to "Struktur Tektonik Kepualau Seram"
Post a Comment